Palembang – Dalam rangka hari Idul Fitri 1445 H serta meningkatkan sinergi, pada Rabu, tanggal 10 April 2024 Kepala Cabang Jasa Raharja Sumsel, Mulkan di damping oleh Kasubag Pelayanan Jasa Raharja, Aldion Eka Nanda serta Kasubag Adm Santunan, Ardiana Peni R menghadiri open house hari raya Idul Fitri 1445 H yang di adakan oleh PJ Gubernur Sumsel, Dr Agus Fatoni, M.Si. di rumah dinas Gubernur – Griya Agung Palembang.
Kedatangan Kepala Cabang Jasa Raharja Sumsel beserta pendamping disambut hangat oleh PJ Gubernur yang juga di dampingi oleh Sekretaris Daerah Prov Sumsel, Drs. H Edward Chandra, selain bersilahturahmi Kepala Cabang Jasa Raharja Sumsel juga sempat berdiskusi tentang kondisi wilayah prov Sumsel antara lain Jumlah laka yang terjadi, supporting pos PAM lebaran dengan penyerahan bingkisan dan pembuatan secara aktif Pos Pelayanan Terpadu di wilayah OKI dan Lahat sebagai pos arus mudik dan balik di periode Lebaran – Idul Fitri 1445 H
Kepala Cabang Jasa Raharja Sumsel, Mulkan menyampaikan bahwa Jasa Raharja Sumsel akan terus berperan aktif dalam mendukung semua giat giat yang direncanakan dan yang sedang dilaksanakan oleh stake holder terkait dalam rangka menciptakan kondisi yang aman dan kondusif, juga Jasa Raharja mendapatkan apresiasi dari PJ Gubernur Sumsel untuk supportnya sehingga memacu kami untuk dapat memberikan Pelayanan yang terbaik untuk warga Sumsel pada umumnya.