Jasa Raharja Sumsel Kembali melakukan kegiatan Program Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas (PPKL), yang kali ini di laksanakan di SMAN 10 Palembang pada Rabu (23/)8 . Kegiatan ini secara berkala di laksanakan Jasa Raharja Sumsel dalam upaya untuk membudayakan peduli keselamatan berlalu lintas dari lingkungan sekolah melalui para pendidik /guru yang merupakan mentor / penggerak bagi roda Pendidikan .
Pada kegiatan PPKL kali ini Kepala Sub Bagian Administari Santunan Arya Aditya disambut langsung oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Herman Sudianto S.Pd beserta guru-guru SMAN10. Dalam kesempatan ini Jasa Raharja Sumsel mengajak para pendidik untuk menyampaikan edukasi / himbauan di lingkugan sekolah khususnya SMAN 10 Palembang, untuk senantiasa menjaga keselamatan berlalu lintas dan mematuhi aturan bagi pengguna jalan dan juga saat berkendara.
Kepala PT Jasa Raharja Cabang Sumsel Mulkan menyampaikan Program Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas ( PPKL )ini sebagai bentuk peduli dan mengajak para pendidik untuk bersama-sama melakukan upaya preventif dalam meminimalisir resiko kecelakaan , karena seperti yang kita ketahui para pelajar saat ini banyak menggunakan alat transportasi pribadi seperti motor , untuk itu mulkan menghimbau untuk senantiasa disiplin mematuhi aturan , menggunakan helm, tidak kebut-kebutan di jalan melengkapi surat-surat kendaraan dan juga memiliki surat izin mengemudi , menjaga keselamatan merupakan hal yang penting, karena kecelakaan terjadi biasanya berawal dari sebuah pelanggaran ujarnya, selain itu di kesempatan ini juga Jasa Raharja Cabang Sumsel menyerah spanduk himbauan-himbauan keselamatan berlalu lintas yang di pasang di lingkungan sekolah guna mengingatkan para pelajar untuk selalu berhati-hati di jalan dan peduli keselamatan berlalu lintas guna meminimalisir resiko kecelakaan di jalan raya, tutup Mulkan